Image default
Headline Keuangan

Erick Thohir Bilang: Joe Biden Dukung Indonesia Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Dunia

Erick Thohir Bilang: Joe Biden Dukung Indonesia Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Dunia

 

BIKINRILIS.COM — Presiden Amerika Serikat Joe Biden menarik kesimpulan yang positif tentang Indonesia usai bertemu secara langsung dengan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, Senin (14 November 2022).

Biden mengatakan bahwa Indonesia masih memiliki ruang yang luas untuk berkembang lebih cepat dari yang sudah terjadi saat ini dalam hal pertumbuhan ekonomi. Menurut Biden, Indonesia memiliki potensi besar untuk lebih maju lantaran memiliki Sumber Daya Alam yang melimpah dan Sumber Daya Manusia yang berkualitas.

 

Baca Juga

Jelang KTT G20, Jokowi – Kishida Sepakat MRT Harus Tepat Waktu

Intrik Sepak Bola, Ronaldo: Saya Merasa Dikhianati di Manchester United

 

Demikian catatan Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir saat menghadiri pertemuan antara Biden dan Joko Widodo.

“Tadi juga Biden mengharapkan peran di Indonesia sebagai pemimpin Asia Tenggara dan berharap Indonesia dapat mempererat hubungan negara-negara di Asia Tenggara dengan AS. Biden juga mengapresiasi Presidensi G20 Indonesia,” ucap Erick.

Erick juga mencatat, Presiden Joko Widodo juga mengungkapkan tentang keseriusan pemerintah Indonesia dalam melakukan akselerasi transisi energi. Upaya ini menjadi perhatian dunia, tidak terkecuali Amerika Serikat. Oleh karena itu, Biden mendukung penuh langkah Indonesia dalam melakukan transisi energi terbarukan.

“Biden juga berkomitmen mendukung perbaikan dan pengembangan ekonomi Indonesia sebagai pusat pertumbuhan ekonomi dunia,” tambah Erick.

 

Baca Juga:

Survei Indikator, Erick Thohir Dianggap Paling Pantas Jadi Ketum PSSI

PM Inggris Liz Truss Mundur, Apa yang Terjadi? Akhiri Masa Enam Minggu di Downing Street

 

Kedatangan Biden di Bali adalah dalam rangka menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Presidensi G20 Indonesia yang akan dimulai pada Selasa (15 November 2022) besok. Selain Biden, sebanyak 17 pemimpin pemerintahan dari 17 negara anggota G20 akan hadir di Nusa Dua. Itu belum termasuk pemimpin lembaga keuangan dunia, dan pemimpin negara dari berbagai negara yang bukan menjadi anggota G20.

“Alhamdulillah, Bapak Presiden Jokowi telah bertemu dengan Presiden AS Joe Biden. Bapak Presiden tadi sangat mengapresiasi atas kehadiran Biden untuk menghadiri KTT G20 di Bali,” tutur Erick. (*)

 

Related posts

Expo 2020 Dubai: Paviliun Indonesia Dikunjungi 1,5 juta Orang 

dadali

Jalan Tol Pertama di Bengkulu Ini Mulai Dikenai Tarif Rp 22.000 – Rp 44.000  

dadali

Sukses di BNI Java Jazz Festival 2022, BBNI Bukukan Peningkatan Transaksi 21,9%

dadali
Select your currency
USD Dolar Amerika Serikat (US)