Image default
Headline

Akun MotoGP Kagum dan Menyebut Sirkuit Mandalika Sebagai Surga

 

Akun MotoGP Kagum dan Menyebut Sirkuit Mandalika Sebagai Surga

 

BIKINRILIS.COM — Keindahan Sirkuit Mandalika yang menyatu dengan Kawasan pantai di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat, Indonesia tidak bisa terelakan lagi ketika akun Instagram resmi MotoGP,  @motogp, mengunggah beberapa foto tentang keindahan itu. Hanya satu yang disimpulkan oleh pengelola akun @motogp tentang Sirkuit Mandalika, yaitu Surga.

“Tempat yang luar biasa! 🇮🇩. Sirkuit Mandalika adalah sirkuit yang tercantik di dunia,” demikian ungkapkan jujur dan takjub atas keindahan Sirkuit Mandalika kebanggaan masyarakat Indonesia, sirkuit terbaru dalam jajaran sirkuit di dunia yang sudah langganan digunakan untuk balapan motor 1.000 cc itu.

Baca Juga: Ratusan Marshall lokal Dilatih Khusus

Unggahan akun @motogp yang ditebarkan pada Sabtu (13 Februari 2022) ini mengundang komentar lain. Jumlah komentarnya lebih dari 9.000 komentar dan mengundang 317.000 lebih Like hanya dalam 5 jam.

Termasuk komentar akun @vr46racingteam, milik sang legenda Valenino Rossi yang berujar pendek, namun mendalam: “That’s unique”. Bahkan akun @capirossiloris, milik Loris Capirossi yang juga legenda pebalap turut bereaksi dengan membubuhkan lima simbol cinta dan dan “I love Indonesia and Mandalika beautiful place”. Ungkapan kekaguman itu mengundang ucapan terimakasih dari banyak netizen asal Indonesia.

Baca Juga: Pebalap MotoGP Diberi Waktu 3 Hari, Untuk Pelajari Sirkuit Mandalika

Setidaknya terdapat 5 Foto yang menyertai unggahan akun @motogp, dan seluruhnya dahsyat. Salah satu foto menunjukkan pantai dengan ombak yang membentuk garis – garis putih mendekati pantai yang tak berjarak dengan ujung Sirkuit Mandalika. Paduan warnanya yang fantastis antara warna hijau air laut yang menyegarkan dengan warna sirkuit. Salah satu foto diperkaya dengan seorang pebalap yang tengah melintas di dekat keindahan tersebut.

Hingga hari kedua Official Test Pra Musim, Akun @motogp, yang kerap menjadi rujukan para penggemar MotoGP, ini tercatat sudah 27 kali mengunggah aktivitas di Pertamina Mandalika International Street Circuit. Rata – rata menunjukkan kekaguman atas keindahan alam Pulau Lombok, keunikan aktivitas para pebalap, hingga aktivitas Test sendiri.

 

Baca Juga: MotoGP 2022, Mandalika Test Buka Lapangan Kerja Bagi 553 Warga Lokal

 

Alex Rins Yang Pertama

Pebalap dari tim Suzuki Ecstar, Alex Rins, menjadi pembala MotoGP pertama yang menjajal track Pertamina Mandalika International Street Circuit pada hari pertama Official Test Pramusim, Jumat (11 Februari 2022) pagi, dan mencatat sejarah sebagai pebalap pertama yang mencoba sirkuit terbaru di dunia ini. Sebelumnya, para pebalap MotoGP telah berdatangan ke Sirkuit tersebut pada hari sebelumnya.

Bagi Alex Rins sendiri, menjajal Sirkuit MAndalika merupakan hal yang Dia tunggu – tunggu. “Confirmed: the @sirkuit_mandalika_id is VERY cool. Can’t wait to ride my bike here! ????????,” ujarnya dalam akun Instagram pribadi, @alexrins, 10 Februari 2022. Unggahannya itu disertai foto disaat dia bergelantung di pagar pembatas Sirkuit Mandalika.

Baca Juga: Pembalap MotoGP Berdatangan di Lombok, Netizen Indonesia Menawarkan Seblak

Sementara itu, pihak Suzuki menjelaskan bahwa Alex Rins (Nomor 42) dan rekan satu tim nya, Joan Mir (nomor 36), telah dipersiapkan untuk mengendarai motor 2022 GSX-RR sebagai tunggangan MotoGP 2022. Tipe motor 1.000 cc yang memiliki dimensi (Panjang x lebar x tinggi) 2,096 mm x 720 mm x 1,140 mm ini dapat dipacu dengan kecepatan maksimum 340 kilometer/ jam.

Suzuki mencatat, ini musim ke – 6 mereka bersama Alex Rins, dan musim ke – 4 mereka bersama Joan Mir. Raihan kedua pebalap pun tidak dapat dianggap biasa – biasa saja. Joan Mir mencatat 2 kali juara dunia, 33 kali naik podium, dengan 12 kali kemenangan. Adapun Alex Rins mencatat 53 kali naik podium dengan 15 kali kemenangan. (*)

 

Related posts

Dana PMN Cair Rp 6,9 Triliun KAI Pastikan Proyek LRT dan Kereta Cepat Jalan

dadali

Ello Umumkan Bergabung dengan Dewa 19

dadali

Penyintas Covid – 19 Donorkan Plasma Darah, Semoga Percepat Kesembuhan

dadali
Select your currency
USD Dolar Amerika Serikat (US)