Image default
Mencari Kerja

Tekan Potensi Banjir, Jakarta Gali 686.000 Sumur Resapan

Tekan Potensi Banjir,

Jakarta Gali 686.000 Sumur Resapan

Sebanyak 686.000 sumur resapan atau drainase vertikal secara simultan dibangun di berbagai kawasan di Jakarta yang berisiko terkena genangan air pada saat curah hujan tinggi. Genangan di jalan raya kerap mendominasi banyak kawasan di Ibukota Negara dan menyebabkan kemacetan Panjang, bahkan menyebabkan banyak badan jalan yang tidak dapat dilalui kendaraan.

Demikian dilaporkan oleh akun Instagram resmi milik pemerintah Daerah Khusus Ibukota Jakarta @dkijakarta, yang dikutip pada Rabu (17 November 2021).

Pembangunan sumur resapan ini merupakan salah satu bagian dari arah kebijakan dan program pengendalian banjir yang disiapkan Pemerintah DKI Jakarta. Selain sumur resapan, DKI Jakarta juga telah mempersiapkan beberapa kebijakan ini.

Pertama, melakukan Pembangunan dan revitalisasi waduk atau situ atau embung di 7 waduk. Serta melakukan naturalisasi kali dan waduk di 5 lokasi. Kedua, melakukan pembangunan Tanggul Pantai dan Muara Sungai dengan Panjang Tanggul Kritis 45 kilometer dan telah dibangun 12 kilometer (Kerjasama Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat/ PUPR dengan DKI Jakarta). Hingga tahun 2030 ditargetkan akan mencapai 33 kilometer (Km) dimana 11 km dari PUPR dan DKI Jakarta 22 Km.

Ketiga, membangun Polder sebanyak 47, saat ini sudah terbangun 31 Polder. Keempat, melakukan Kerjasama dengan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah, antara lain membangun waduk Ciawi Sukamahi, serta membangun dosetan Ciliwung – KBT.

Baca juga:

Hutan Organik, Harimau pun Suka

Related posts

Kalahkan Roma – Italia, Bali Jadi Tuan Rumah World Water Council ke – 10

dadali

Menemukan Pabrik Mencurigakan? Begini Cara Lapor Badan POM

dadali

Décor Aid: In-Home Interior Design and Decorating Services

mastah
Select your currency
USD Dolar Amerika Serikat (US)