Image default
Sport

Pratama Arhan Ke Jepang, Setelah Dipinang 6 Bulan Lamanya  

 

Pratama Arhan Ke Jepang,

Setelah Dipinang 6 Bulan Lamanya

 

BIKINRILIS.COM — Salah seorang bintang sepak bola Indonesia, Pratama Arhan Alif Rifai, akhirnya hijrah dari klub yang saat ini menaunginya, PSIS Semarang ke klub sepak bola negeri Sakura, Tokyo Verdy. Transfer Arhan ke Jepang ini merupakan penantian cukup lama bagi Tokyo Verdy karena proses negosiasinya sendiri sudah dimulai sejak Agustus 2021, namun pemindahan sang pemain baru terealisasi sekitar 6 bulan kemudian.

“Dengan senang hati kami informasikan bahwa Arhan yang tergabung dalam PSIS Semarang di Indonesia telah memutuskan untuk bergabung dengan Tokyo Verdy dengan transfer lengkap,” demikian siaran pers Tokyo Verdi tentang perpindahan Arhan tersebut pada Rabu (16 Februari 2022) dalam website resmi www.verdy.co.jp. Keterangan tertulis tersebut disertai dengan foto Pratama Arhan.

Pihak Tokyo Verdi  juga mengemukakan bahwa dikarenakan pembatasan imigrasi, jadwal kedatangan Arhan sedang disesuaikan. Setelah memasuki Jepang, Arhan akan menandatangani kontrak resmi setelah pemeriksaan medis dan setelah masa tunggu yang telah ditentukan, sebagai tindakan pencegahan epidemi tambahan, dan untuk mencegah penyebaran infeksi virus Corona.

“Kami telah mempertimbangkan dan bernegosiasi untuk akuisisi sejak Agustus tahun lalu, tetapi karena penyebaran infeksi virus corona, kami tidak dapat mendatangi lokasi untuk bernegosiasi,” demikian informasi pada siaran pers yang sama.

 

Baca Juga:

Erick Thohir Bocorkan Tips Kelola Klub Sepakbola

Drama Semifinal AFF Championship, Indonesia Kalahkan Singapura 5 – 3

Ronaldo Selalu Dibeli Mahal, Klub Untung Apa?

 

Club yang berbasis di Kota Tokyo tersebut juga membeberkan biodata Pratama Arhan. Tinggi Pratama mencapai 172 cm  dengan berat badan 64 kilogram Arhan. Bek kiri Tim Nasional Indonesia kelahiran 21 Desember 2001 ini mengawali karier sepak bolanya di Akademi PSIS Semarang hingga saat ini menjadi pemain PSIS Semarang. Kemudian Arhan selalu terpilih menjadi bagian dari pemain terbaik di Indonesia dengan bergabung pada Tim Nasional Indonesia U-19 (tahun 2020 dan 2021), Tim Nasional Indonesia U-23 (2021), Tim Nasional Indonesia tahun 2021.

Prestasinya pun mentereng antara lain Pemain Muda Terbaik dan Sebelas Terbaik (2020) pada Turnamen Kejuaraan Sepak Bola Asia Tenggara (AFF Suzuki Cup), Penghargaan Pemain Muda Terbaik Piala Menpora, dan Sebelas Terbaik (2021).

Related posts

Sepak Bola, Tim Nasional U-16 Jalani Psikotes di Pemusatan Latihan

dadali

Tim Samurai Biru Jepang Pecahkan Ketangguhan Panzer Jerman

dadali

FIFA Kampanyekan ‘Football Unite the World’ di Piala Dunia 2022 Qatar

dadali
Select your currency
USD Dolar Amerika Serikat (US)