Image default
Pangan

Hadiah Minyak Goreng Menanti Lansia yang Divaksin di Garut

Hadiah Minyak Goreng Menanti Lansia yang Divaksin di Garut

 

BIKINRILIS.COM — Kreativitas muncul ditengah kesulitan. Gambaran kondisi tersebut boleh jadi berlaku dengan yang dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut. Demi mengajak warga lanjut usia (Lansia) agar segera divaksin Covid – 19, Pemkab Garut menyiapkan hadiah minyak goreng bagi, lansia yang bersedia divaksin dosis kedua.

Minyak goreng saat ini masih menjadi primadona dalam pembicaraan warga karena sempat langka di pasaran. Kabar kesulitan dalam mendapatkan minyak goreng tersebut dimanfaatkan Pemkab Garut untuk menjadi daya tarik demi meningkatkan tingkat vaksinasi di daerahnya.

 

Baca Juga:

Beredam Air Panas di Garut Bakal Kian Dekat, Tol Gedebage – Tasikmalaya – Cilacap Siap Dibangun Konsorsium Jasa Marga

Ini Lawan BTS Korea, Trio Dara Metal dari Garut

Tol Gedebage – Tasikmalaya – Cilacap Akan Tuntas Tahun 2029

 

Bupati Garut Rudy Gunawan menjanjikan minyak goreng tersebut saat meninjau pelaksanaan vaksinasi anak usia 6-11 tahun, serta mengikuti zoom meeting bersama Presiden Joko Widodo secara virtual di Sekolah Dasar Negeri Gentra Masekdas, Kabupaten Garut, Jum’at lalu.

“Kita (akan) naikin terus (capaian vaksinasi dosis 2) secepatnya, jadi sekarang kita akan gencarkan, mulai minggu depan, TNI, Polri dan pemerintah daerah mungkin akan memberikan suatu perangsang kepada terutama lansia, lansia yang (melaksanakan vaksinasi) dosis 2 itu akan kami kasih minyak goreng, dari Satgas COVID-19,” katanya.

Rudy menambahkan, “Bapak Presiden itu hanya (menyampaikan) 2 (pesan), satu segera pemerintah daerah, TNI, Polri melaksanakan vaksinasi semaksimal mungkin di dosis 2. Nah (untuk) dosis 3, Bapak Presiden meminta supaya dilakukan di tempat-tempat yang interaksinya tinggi. Mungkin nanti kita akan menggelar di terminal, atau swalayan, di pasar. Pokoknya yang interaksinya tinggi, termasuk di stasiun kereta api,” ucapnya.

Di tengah meningkatnya kasus terkonfirmasi COVID-19 di Kabupaten Garut, ia mengimbau masyarakat untuk senantiasa menerapkan protokol kesehatan yang ketat, dan juga segera memaksimalkan vaksinasi hingga vaksinasi booster.

“Yang pertama ini kami berharap masyarakat untuk meningkatkan lagi protokol kesehatan dengan menggunakan masker, menjaga jarak, lebih higienis, tetapi yang lebih penting kata Bapak Presiden, segera lakukan semaksimal mungkin mendapatkan (vaksin) sampai booster,” pungkas Rudy. (*)

 

Related posts

Airlangga Hartarto: Ekspor Ikan Asin Indonesia Capai 8,96 Juta Kg

dadali

Ridwan Kamil: Perkara Minyak Goreng, Fenomena Yang Memprihatinkan

dadali

Pemerintah Subsidi Minyak Goreng 6 Bulan ke Depan

dadali
Select your currency
USD Dolar Amerika Serikat (US)